-->

[Waifu Satnight] Yuuki Asuna


Setelah sebelumnya saya berkeliling artikel mencari referensi untuk perkembangan blog ini, saya akhirnya sampai di sebuah artikel bernama Jurnal Otaku, salah satu web terkenal yang membahas dan bertemakan Jejepangan.

Di sana saya tertarik oleh salah satu rubrik mereka yaitu Waifu Wednesday yang membuat saya ingin mencoba menerapkannya di blog ini dengan sedikit tampilan dan bumbu yang sedikit berbeda namun garis besarnya masih tetaplah sama.

Berbicara tentang waifu, apakah kalian tahu apa itu waifu? penggemar anime dan manga pasti tau itu. Tapi saya akan mencoba sedikit menyinggung apa itu waifu.


Waifu adalah istilah dalam bahasa Jepang yang sering kali diucapkan oleh para penggemar Jejepangan (animeloverz, otaku, terutama wibu) yang di ambil dari kata bahasa Inggris 'Wife' yang artinya Istri.
Waifu didefinisikan sebagai karakter perempuan dari Anime, Manga, Novel atau Game. Istilah Waifu sendiri dipakai oleh para otaku dan weeaboo terutama laki-laki untuk menunjukkan karakter perempuan kesukaan atau favoritnya dalam suatu Anime, Manga, Novel atau Game.


Sekarang kamu sudah tahu apa itu Waifu, mari kita mulai berbicara lebih dalam mengenai ini. Setiap waifu memiliki karakteristik individual yang unik dan berbeda, sesuatu yang akan membuat otaku tergila-gila kepadanya.

Untuk debutnya, saya memilih waifu 1001 umat, waifu yang sudah tidak asing lagi dan sangat terkenal. Waifu yang animenya begitu mainstream yang saya yakin banyak penontonnya memimpikan memiliki waifu yang satu ini. Dia adalah Yuuki Asuna dari seri Sword Art Online (SAO).

Yuuki Asuna, karakter atau tokoh fiksi yang lahir pada tanggal 30 September 2007, berperan dalam seri Sword Art Online yang menjadi heroine utama dan sudah memiliki hubungan terikat kepada Kirito, sang pemeran utama yang menikmati hari-harinya dalam VR Game.

Yuuki Asuna digambarkan sebagai sosok gadis yang memiliki paras cantik dan menawan, bahkan teramat menawan. Asuna memiliki karakteristik ditambah kharisma memikat hati yang luar biasa, yang benar-benar sangat ugh agh yeah. Karena itu di bawah ini saya akan mengumpulkan point-point yang dimiliki oleh Asuna yang membuatnya menjadi Waifu nomor satu saat ini menurut saya.

+ Memiliki Semua Karakteristik Seorang Istri yang Ideal



Selain menjadi seorang pemain game online, kita tidak bisa menghilangkan fakta bahwa Asuna dapat memasak, sangat pengertian, penyayang, dan tidak terlalu mengekang dalam sebuah hubungan. Asuna juga adalah seorang support yang baik bagi Kirito, baik dalam game maupun dunia nyata. Membuatnya mengisi peran waifu dengan baik dan pastinya diinginkan oleh banyak orang.

+ Merupakan Sosok Istri dan Ibu yang Baik



Terlepas dari sosok istri yang baik, yang garis besarnya sudah dijelaskan diatas. Kita akan membahas sosok ke-ibu-an yang dimiliki Asuna, dimana diketahui kalau Asuna ini memiliki karakteristik seorang ibu yang baik. Terlihat bagaimana cara dia memperlakukan dan memperjuangkan Yui, yang sudah dianggap sebagai anaknya sendiri meski Yui hanyalah sebuah program kecerdasaan buatan, AI.

+ Attitude Baik, Disiplin, Pintar & Teliti


Sikap baik yang dimiliki Asuna mungkin sudah tidak perlu diragukan lagi. Yang menarik disini adalah sikap disiplin dan betapa pintarnya sosok Asuna. Diperlihatkan kalau di dunia nyatanya, Asuna memiliki seorang ibu yang sangat disiplin. Ibu nya selalu mengajarkan bagaimana untuk tepat waktu dan lainnya. Terlepas dari itu, Asuna juga terlihat kalau didunia nyatanya tidak meninggalkan atau mengabaikan yang namanya belajar.

Dalam VR Game, terutama SAO, saat dimana pertama kali Asuna bermain, dia yang belum mengerti sama sekali tentang kerja sama tim, seperti melakukan swicth dan sebagainya. Membuat Kirito terkejut dengannya, yang dengan mudahnya menyesuaikan dirinya dengan Kirito untuk pertama kalinya melakukan kerja sama tim.

Saat Asuna membantu Yuuki dan guildnya, The Sleeping Knights, untuk melawan bos lantai 27 juga diperlihatkan kalau Asuna teliti dalam hal memperhatikan dan membuat strategi, begitu juga memberikan arahan atau komando. Terbukti dari berhasilnya dia menemukan titik lemah bos lantai tersebut dan berhasil mengalahkannya karena strategi yang dibuatnya.

Diperlihatkan juga kalau Asuna pintar memasak, dan terdengar juga kalau Asuna mengatakan memasak di SAO itu lebih mudah ketimbang di dunia nyata, yang berarti Asuna juga pintar memasak di dunia nyata. Dan di perlihatkan juga Asuna yang membawakan bekal makanan untuk Kirito.

+ Mandiri & Pekerja Keras



Kita ketahui kalau awalnya Asuna merupakan pemain solo player sebelum akhirnya bergabung dan menjadi wakil komandan dari salah satu guild terbaik di SAO, Knights of the Blood. Asuna juga membeli rumah yang cukup besar dan luas, dan dia hanya tinggal sendirian disana. Di dunia nyatanya, Asuna juga sangat disiplin oleh ibunya.

+ Berkeinginan Kuat, Tidak Mudah Menyerah & Keras Kepala



Asuna yang memutuskan untuk menyelesaikan permainan SAO secepatnya, tidak membutuhkan waktu yang lama sampai akhirnya dia bergabung dan menjadi wakil komandan dari salah satu guild terbaik, Knight of the Blood. Ketika sudah memutuskan sesuatu, Asuna akan benar-benar menjadi keras kepala dan tidak mudah menyerah sampai berhasil melakukannya. Misalnya saat dia mengajak Kirito untuk bergabung kedalam party bersamanya atau ketika mencoba melindungi Yui, dan betapa keras kepalanya dia saat dikurung didalam sangkar dalam permainan ALO, menolak pernikahannya dengan Sugou (Oberon) karena lebih memilih Kirito. Belum lagi saat dia memutuskan untuk menemui Yuuki di dunia nyata, dan masih banyak lagi.

+ Mudah Bergaul dan Berteman



Mudah bergaul dan berteman disini dalam hal yang baik. Awalnya Asuna terlihat seperti orang yang sulit didekati. Akan tetapi, ternyata dia adalah orang yang mudah bergaul dan berteman baik dengan orang-orang disekitarnya.

+ Anak Orang Kaya



Udah cantik, anak orang kaya juga pula. Tapi Asuna bukan termasuk anak orang kaya yang manja. Dia juga nggak ngandelin duit orang tuanya. Anak orang kaya

+ Memiliki Beragam Avatar Cantik & Menarik



Beragam avatar yang dimiliki Asanu dari permainan SAO, ALO, & OS sudah tidak perlu diragukan lagi betapa menarik dan cantiknya. Salah satu avatar kesukaan saya darinya adalah avatar ALO. Terlihat lebih modern dan berkesan.

+ Memiliki Paras Cantik & Penampilan Menarik



Kecantikan Asuna memang sudah tidak perlu di pertanyakan lagi, baik di dunia nyata maupun avatarnya didalam permainan VR Game, SAO, ALO, dan OS, Asuna selalu terlihat cantik dan berpenampilan menarik.

+ Memiliki Tubuh yang Ideal & Oppai yang Nganu



Parasnya cantik, penampilannya menarik, belum lagi tubuhnya yang ideal dan oppainya yang nganu. Sosok gadis yang sempurna, baik di mata perempuan apalagi laki-laki. Asuna memiliki tinggi badan 168 cm dan berat badan 55 kg yang merupakan bentuk tubuh ideal seorang gadis. Ditambah oppainya yang nganu, meski tidak sebesar milik Suguha adik kirito, ini benar-benar membuat Asuna semakin terlihat sempurna. Mungkin dalam VR Game oppai Asuna memang terlihat biasa-biasa saja. Tapi jika kamu perhatikan baik-baik pada seri SAO Extra edition sama Movie SAO Ordinal Scale, disana terdapat beberapa adegan yang memperlihatkan betapa menggodanya oppai Asuna. Tubuh yang memanjakan mata para lelaki, dan membuat iri sesama gadis.

+/- Kuat, Terlalu Kuat Untuk Seorang Gadis



Kuat disini merupakan kuat dalam bermain VR Game. Meski hanya sebuah permainan, yang namanya seorang lelaki pasti ingin melindungi perempuan yang disukainya. Sedangkan Asuna sendiri sudah cukup kuat untuk melindungi orang lain apalagi dirinya sendiri dalam VR Game. Bukan berarti Asuna lemah di dunia nyata. Asuna juga kuat di dunia nyata, kuat hatinya.

+/- Kuat Namun Rapuh



Rapuh di sini bukan berarti Asuna lemah atau bagaimana. Asuna akan menjadi sangat rapuh ketika dia sudah sangat memikirkan, peduli, dan sayang terhadap seseorang, dan orang tersebut sedang berada dalam keadaan atau kondisi yang benar-benar tidak baik atau saat dia mencoba menjaga perasaan orang tersebut dan malah tidak memperdulikan perasaannya sendiri. Seperti saat Yui mengatakan kalau dirinya akan menghilang atau saat dimana Asuna mencoba menjaga perasaan ibunya tentang dirinya, Kirito dan VR Game. Saat dimana dia mengetahui kebenaran tentang kondisi Yuuki di dunia nyata dan detik-detik kematian Yuuki.

Asuna memang kuat terutama di VR Game. Akan tetapi, dia masih membutuhkan seseorang untuk bersandar saat dia letih, menghiburnya saat bersedih, menghapus air matanya ketika menangis, dan berbagi kesenangan saat bahagia.

- Terlalu Banyak Saingan Untuk Bisa Memilikinya



Karakter secantik dan sebaik Asuna pasti banyak yang mau samanya. Klein aja nganggap kalau Asuna itu terlalu cantik dan baik. Belum lagi ngomongin fansnya, artis hollywood juga kalah. Waifu yang satu ini akan selalu berada di antara weeaboo dimana pun mereka berada.

- Terlalu Bagus untuk Jadi Kenyataan



Jangan terlalu berharap banyak dengan Waifu yang satu ini. Mungkin di dunia nyata emang ada yang mirip sama karakteristik yang dimiliki Asuna, tapi perbandingannya mungkin 1:10juta. Dan itu belum tentu dia mau sama lo!.
LihatTutupKomentar